Akhirnya pihak Formula1 secara resmi menggumumkan bahwa seri losail Qatar masuk dalam kalender 2021 yang akan dijadwalkan pada 19 sampai 21 November 2021 dan juga telah meneken kontrak untuk 10 tahun dihitung dimulai dari musim 2023.
Ooredo sebagai perusahaan
telekomunikasi akan menjadi sponsor F1 untuk seri Qatar berbicara tentang
masuknya Qatar ke kalender F1 2021 presiden dan CEO F1 Stefano Domenicali memuji
upaya federasi motor Qatar (QMMF) dan otoritas Qatar dalam membantu mengatur Qatar
grand Prix dalam waktu singkat. "Kami sangat senang untuk menyambut Qatar
ke kalender F1 musim ini dan untuk jangka panjang dimulai 2023".
"Federasi motor Qatar yang
sangat luar biasa dan telah bergerak cepat untuk memastikan balapan dapat
berlangsung musim ini di sirkuit losail yang terkenal dengan tuan rumah MotoGP.
"Kami menunjukkan bahwa kami dapat
terus beradaptasi dan adanya minat besar pada olahraga kami dan harapan dari
banyak lokasi untuk menggelar Grand Prix. Upaya besar dari semua tim FIA dan F1
telah memungkinkan untuk memberikan kalender 22 balapan sesuatu yang sangat
mengesankan selamat tahun yang penuh tantangan dan sesuatu yang kita semua bisa
banggakan ".
Abdul Rahman Al mannai sebagai
presiden federasi motor Qatar mengatakan ini adalah hari yang sangat istimewa
bagi Qatar motor sport dan ambisi bangsa kami sebagai tuan rumah dalam acara
olahraga besar. Kesepakatan yang menarik ini berarti bahwa Qatar akan menjadi
tuan rumah bagi Formula 1 dan MotoGP untuk dekade berikutnya, yang merupakan
acara puncak dalam Motorsport global. Kami memiliki sejarah motor sport yang
membanggakan dan ini adalah babak selanjutnya bagi kami.
Dilansir dari situs Formula 1.
Sumber gambar Fb Formula 1
#f1 #qatargp

0 Comments